Tutorial cara membuat efek bayangan pada PowerPoint
Sudah lama tidak update blog powerpoint ini, ya dikarenakan ada banyak disibukan dengan kegiatan ofline. Kali ini saya akan berbagai tips atau cara atau tutorial bagaimana membuat tulisan seolah memiliki efek bayangan
Tutorial powerpoint ini akan saya bahas tahap demi tahap bagaimana cara membuatnya. Tentu hal ini akan sangat bermanfaat terutama apabila Anda merancang presentasi dengan PowerPoint hal hal ini juga patut dipertimbangkan kenapa? Pemberian efek bayangan pada sebuah tulisan di Ms. PowerPoint sepertinya akan menarik perhatian audiance ketika Anda akan presentasi.
Kenapa Demikian?
Jelas sebuah media yang disampaikan melalui presentasi tentunya harus memiliki ciri khas atau garis bawah dalam arti ada kata atau kalimat yang dianggap penting pada sebuah presentasi Anda. Oke langsung saja berikut tahapan membuat tulisan dengan efek bayangan atau shadow.
Langkap Pertama Anda silakan membuat sebuah slide bari, saya rasa ini sudah dibahas pada artikel sebelumnya kemudian tulis kalimat berikut ini
Ok, jika langkah pertama sudah dilakukan langkah berikutnya adalah blok kata "Tidak Update" sudah tahu cara blok beberapa kata atau sebagian kata? Jika sudah saya akan lanjutkan ke langkah ketiga. Langkah ketiga ini silakan klik menu Format kemudian pilih WordArtStyle. Oke, kira-kira seperti gambar berikut
Untuk memilih Format memudian WordArt Style silakan lihat caranya seperti gambar berikut
Jika sudah selesai silakan lihat hasilnya kira-kira akan tampak seperti gambar berikut ini dan untuk menambahkan shadow atau bayangan pada beberapa kata tersebut silakan klik menu Home kemudian filih Shadow dan lihat hasilnya
Anda bisa merubah warna font pada tulisan "Tidak Update" sehigga hasil dari penggantian warna font tersebut seperti gambar dibawah ini (catatan saya menggunakan warna merah)
Perhatikan tulisan "tidak update" tulisan tersebut memiliki efek bayangan dengan warna yang berbeda sehingga ini merupakan salah satu cara agar audience fokus terhadap presentasi yang Anda lakukan nantinya.
Oke, sampai disini saja tutorial bagaimana cara membuat efek bayangan atau shadow di PowerPoint ini dan ini berlaku untuk PowerPoint 2007 ke atas.
Semoga bermanfaat.